Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara ternak AYAM kampung untuk PEMULA

Katakuanyu.com - Halo, sahabat ternak ayam, bertemu lagi dengan saya kuanyu. Pada artikel kali ini saya akan mengajarkan bagaimana cara ternak ayam kampung untuk pemula, menjadi seorang peternak ayam adalah suatu hobi yang bisa menjadi bisnis atau sebuah bisnis yang mungkin bisa menjadi hobi, penulis mengatakan demikian karena penulis pernah merasakan bagaimana rasanya menjadi seorang peternak ayam kampung

Cara ternak AYAM kampung untuk PEMULA

Menggeluti usaha ternak anak kampung terbilang lebih mudah jika di bandingkan dengan beternak ayam negeri, ada beberapa alasan mengapa penulis berkata demikian, salah satunya karena faktor efisiensi. Kalau kita beternak ayam negeri mau tidak mau kita harus menyiapkan pelet sebagai pakan utamanya akan tetapi kalau ternak ayam kampung tidak di haruskan

Ayam kampung bisa memakan apa saja yang kita makan, contohnya nasi, dengan begitu anda tidak perlu pusing memikirkan makanannya, untuk makanan lainnyapun begitu banyak dan berikut makanan ayam kampung, antara lain

1. dedak

2. pelet

3. jagung

4. isi kelapa yang sebelumnya telah dipotong kecil-kecil

5. daging ikan yang telah di rebus, biasanya banyak di temui di pinggir pantai dan di buang orang dari hasil menjaring ikan

6. beras

7. sayuran yang telah dibuang oleh pedangang, sayuran ini bisa anda dapatkan di pasar sayur. Sayur sendiri berfungsi untuk mempercepat pertumbuhan ayam

8. dan makanan lainnya seperti biji-bijian

Itulah beberapa makanan yang bisa anda berikan untuk ayam kampung anda saat tidak ada uang untuk membeli makanan, mendapati fakta di atas anda pasti merasa tertarik bukan untuk memulai ternak ayam kampung dan berikut cara ternak ayam kampung untuk pemula, yaitu

1. tentukan lokasi ternak ayamnya terlebih dahulu

Cara ternak ayam kampung untuk pemula yang pertama adalah dengan menyiapkan terlebih dahulu lokasi ternak ayam kampungnya, lokasi ternak harus memiliki ukuran yang cukup luas agar ayam bisa bermain dengan luluasa, tapi kalau anda tinggal di hutan saran penulis lepaskanlah ayam kampung tersebut dan biarkan ia berkeliaran agar ayam dapat besar dengan lebih cepat

2. siapkan bibit ayam kampung yang berkualitas

Cara ternak ayam kampung untuk pemula selanjutnya adalah dengan menyiapkan bibit ayam kampung yang berkualitas terlebih dahulu, bibit ayam kampung yang bagus menurut penulis adalah bibit yang merupakan hasil persilangan antara dua ekor ayam

Contohnya antara ayam kampung betina dengan ayam jantan keturunan bangkok atau ayam kampung betina dengan ayam jantan keturunan ayam merawang, anak ayam hasil persilangan tersebut biasanya mempunyai ukuran tubuh yang besar serta mempunyai daya tahan tubuh yang kuat

3. siapkan makanan untuk pagi dan sore hari

Jika anda berternak ayam kampung dengan cara di lepaskan ke alam ada baiknya anda mempersiapkan makanan untuk ayam tersebut, makanan yang murah serta mudah di dapat yaitu kelapa, kelapa yang kita ambil harus di belah terlebih dahulu dan di ambil dagingnya, potong-potong dan berikan ke ayam anda, penulis yakin ayam kampungnya nanti pasti akan gemuk

Cara ternak AYAM kampung untuk PEMULA

Akan tetapi jika anda berternak ayam kampung dengan cara di kurung maka buatlah makanan untuk diberikan sebanyak 3 kali sehari, kita memberikan makanannya lebih banyak karena ayam tidak bisa mencari makanan sendiri di siang hari layaknya ayam kampung yang di lepaskan di alam

4. buatkan kandang untuk anak ayam

Cara ternak ayam kampung untuk pemula selanjutnya adalah dengan membuat kandang untuk anak ayam anda dan ini wajib di lakukan, jika anda tidak membuatnya anak ayam yang masih kecil akan mati, karena terkena hujanlah, hewan buaslah, hingga kedinginan, maka dari itu buatlah kandang untuk anak ayam anda, tidak harus besar kok yang penting bagus dan tidak bocor

Sedangkan untuk ayam dewasanya boleh anda buat boleh juga tidak, karena tidak wajib. Ayam dewasa mempunyai daya tahan tubuh yang kuat sehingga tidak mudah mati, mereka bisa tidur di pohon dan tahan terhadap hujan di malam hari, jadi tidak perlu di khawatirkan

5. buatkan api unggun atau asap dari daun kering

Enaknya ternak ayam kampung di hutan terletak di sini, di mana kita tidak perlu repot-repot mencari ranting dan daun kering untuk membuat api unggun. Api unggun sendiri di gunakan untuk mengusir nyamuk yang menggigit ayam anda, selain itu api unggun di percaya bisa memperkuat daya tahan tubuh ayam, ayam lebih sehat serta tidak mudah terkena penyakit seperti flu burung

Oke, sahabat peternak ayam kampung, mungkin hanya itu saja yang bisa saya beritahukan pada artikel kali ini tentang cara ternak ayam kampung untuk pemula, semoga artikel di atas bisa menambah ilmu kita semua tentang dunia peternakan, akhir kata saya ucapkan sekian dan terima kasih


Penulis : kuanyu
kuanyu
kuanyu Saya adalah seorang anak yang hobi membaca,menulis dan blogging,salam kenal dari saya kuanyu