Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

4 bisnis untung kecil yang menjanjikan | Buat penasaran


4 bisnis untung kecil yang menjanjikan | Buat penasaran

Halo sahabat pebisnis indonesia, kembali lagi bersama saya kuanyu

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang bisnis untung kecil yang menjanjikan, mungkin diluar ada banyak bisnis yang bisa memberikan keuntungan untuk kita, mulai dari bisnis tanpa modal hingga bisnis modal kecil yang katanya bikian kaya raya, itu katanya tapi faktanya apakah demikian, itulah kenapa penulis akhirnya tertarik untuk membahas bisnis untung kecil yang menjanjikan tapi masuk diakal, baik dari segi pengelolaan hingga keuntungan

bisnis untung kecil yang menjanjikan
 
Dari segi pengelolaan, mungkin kita akan berpikir terlebih dahulu jika hendak membuka suatu usaha yang mana sebuah usaha yang bagus adalah usaha yang tidak hanya bisa menghasilkan keuntungan saja tapi juga mudah dalam hal pengelolaan, kemudian dari segi keuntungan, besar dan kecilnya untung dari sebuah usaha itu adalah hal yang biasa dan sangat wajar, jadi buat apa dipikirkan, dari pada kita memikirkan hal tersebut ada baiknya kita membaca dan mengetahui beberapa bisnis untung kecil yang menjanjikan yang bisa kita jalankan, berikut usahanya

1. bisnis jual beli pulsa

Bisnis untung kecil yang cukup menjanjikan yang pertama adalah bisnis jual beli pulsa, bisnis ini terbilang sangat mudah untuk dijalankan sekaligus mudah dalam hal pengelolaannya tapi yang sering kali menjadi tantangan dari bisnis ini adalah ketatnya persaingan, dimana-mana sekarang sudah begitu banyak sekali orang yang membuka bisnis jual beli pulsa, baik itu jual beli pulsa secara online dengan menggunakan website atau bisnis jual beli pulsa secara langsung yaitu dengan cara membuka konter pulsa


Untuk membuka bisnis jual beli pulsa sebenarnya terbilang cukup mudah, dengan modal Rp.300.000 pun kita sudah bisa membuka usaha jual beli pulsa, yang mana uang sebesar itu nantinya akan kita gunakan untuk membeli token ataupun voucher pulsa yang nantinya akan kita jual kembali dengan harga yang lebih mahal, tergantung dengan para pesaing dan juga target keuntungan yang mau kita capai

2. bisnis jual beli bahan bakar kendaraan

Bisnis untung kecil yang menjanjikan berikutnya adalah bisnis jual beli bahan bakar kendaraan, bisnis ini punya keuntungan yang kecil, hal ini dikarenakan bisnis bahan bakar adalah bisnis umum yang diatur harganya oleh pemerintah, baik dari segi keuntungan yang berupa harga beli dan jual serta peraturan lainnya


Dalam bisnis untung kecil yang satu ini kita tidak akan bisa untung sebesar-besarnya, karena harganya telah diatur oleh pemerintah, walaupun begitu tetap saja kita akan untung, karena banyaknya pembeli yang membutuhakn bahan bakar yang kita jual, untung kecil dalam bisnis ini bukanlah hal yang perlu dipikirkan mengigat jumlah pembelinya yang sangat besar

3. bisnis jual beli beras

Bisnis untung kecil tapi menjanjikan berikutnya adalah bisnis jual beli beras, bisnis jual beli beras pada dasarnya hampir sama dengan bisnis jual beli bahan bakar kendaraan yang mana didalam bisnis ini terdapat campur tangan pemerintah karena ini meruapakan kebutuhan pokok yang menyangkut kebutuhan banyak orang


Bisnis ini dari segi keuntungan mungkin boleh dibilang kecil tapi dari segi konsumen sangatlah besar, yang mana beras merupakan salah satu kebutuhan pokok, jadi mau tidak mau orang akan membeli beras yang kita jual, jadi kita tidak perlu khawatir beras yang kita jual tidak laku, yakinlah selama beras yang kita jual berkualitas bagus dan harganya wajar maka pasti akan laku dan bisa memberikan keuntungan untuk kita walaupun kecil

4. bisnis jual beli sayuran

Bisnis untung kecil yang menjanjikan selanjunya adalah bisnis jual beli sayuran, bisnis ini terbilang sangat bagus bagi anda yang ingin memulai bisnis, ada beberapa hal yang membuat bisnis yang satu ini bisa dikatakan bagus, salah satunya adalah karena bisnis ini dari segi harga lebih bisa kita mainkan dalam artian bisa untung lebih besar dibandingkan dengan bisnis yang sebealumnya, yaitu bisnis jual beli bahan bakar kendaraan dan bisnis jual beli beras


Apalagi sayur yang kita jual adalah sayuran organik, tentu segi keuntungan kita akan untung lebih besar, hal ini dikarenakan sayur organik memiliki banyak manfaat untuk tubuh selain itu juga sayur organik terbebas dari yang namanya racun sayuran yang bisa saja membuat orang yang mengkonsumsinya terkena penyakit, jadi bagi kita yang ingin untung lebih besar sekaligus bisa menyehatkan pembeli, maka beli dan juallah sayuran organik

Oke, sahabat pebisnis indonesia, mungkin itu saja untuk pembahasan kita pada pertemuan kali ini tentang bisnis untung kecil yang menjanjikan, semoga artikel di atas bisa bermanfaat untuk kita semua dan akhir kata penulis ucapkan sekian dan terima kasih


Penulis : Kuanyu 
kuanyu
kuanyu Saya adalah seorang anak yang hobi membaca,menulis dan blogging,salam kenal dari saya kuanyu